Jokowi Akan Resmikan Situ Bagendit yang Sudah Rampung Direvitalisasi

Pemerintah Kabupaten Garut, Jawa Barat menyatakan revitalisasi Situ Bagendit sebagai objek wisata kelas dunia secara infrastruktur telah rampung 100 persen.

Kini, tempat wisata unggulan Garut itu menunggu diresmikan oleh Presiden Joko Widodo.

“Rencana diresmikan dari (Kementerian) PUPR akhir Mei atau awal Juni, kemungkinan oleh Presiden,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Garut Budi Gan Gan di Garut, Rabu, 18 Mei 2022.

Menurut Budi, revitalisasi Situ Bagendit mendapatkan perhatian dari pemerintah pusat agar menjadi destinasi wisata yang dibanggakan Garut.

Revitalisasi itu membuat wisatawan bisa lebih nyaman berada di sana.

Beberapa hasil revitalisasi antara lain tersedianya wahana permainan air, area bermain anak, tempat kuliner dan cinderamata hingga fasilitas penunjang seperti toilet dan tempat ibadah.

Pengunjung yang datang bisa bersantai menikmati suasana danau yang asri atau bermain air.

Menurut Budi, menjelang peresmian Situ Bagendit tidak ada penambahan fasilitas.

Pihaknya hanya menjaga kebersihan lingkungan setelah banyak dikunjungi wisatawan saat libur Lebaran.

Meski belum diresmikan, Situ Bagendit sudah bisa dikunjungi oleh wisatawan untuk menikmati fasilitas baru dan suasana alamnya.

“Situ Bagendit sudah dibuka sejak Lebaran kemarin, intinya sudah siap menyambut wisatawan,” kata Budi.